ketika asaku benar-benar telah pupus, kegalauan, ketakutan, keresahan dan kegelisahan bercampur aduk mempermainkan perasaanku, akalku pun sudah tumpul untuk sekedar mencerna walau hanya seklumit analisa, tiba-tiba muncul sekelebat ide gila. karena tak tahu harus berbuat apa, dengan pikiran kacau dan hati berantakan, setengah gila dan iseng kutulis sms ke nomor tujuan yang pada waktu kecil teman-temanku menyebutnya sebagai nomor telepon Tuhan.
kutuliskan kepada-Nya
"TUHAN KAU TAHU YG TAK KUTAHU, MAKA BERI TAHULAH YG TAK KUTAHU DAN YG KAU TAHU DAN BERI TAHULAH MEREKA BAHWA AKU BENAR2 BELUM TAHU. KETAHUILAH BAHWA AKU SUNGGUH INGIN BENAR2 TAHU, SESUNGGUHNYA ENGKAU MAHA TAHU LAGI MENGETAHUI."
setelah beberapa saat menunggu balasan dari-Nya, apakah yang terjadi kawan? kalau kau masih waras pasti sudah tahu jawabnya. Tweet Follow @tirtanirwana
Tidak ada komentar:
Posting Komentar